Lingkar Purwokerto

Rendahnya Pendapatan Retribusi Parkir Jadi Sorotan

Minggu, 7 April 2024 pukul 19.02

Suara Purwokerto -  Rendahnya realisasi pendapatan retribusi parkir jadi sorotan. Diperlukan pembenahan dan pengawasan partisipasi masyarakat guna mencegah kebocoran retribusi.

"Dari target Rp 9 miliar di tahun lalu, baru tercapai Rp 1,5 miliar," kata Amrin Ma'ruf, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Banyumas dalam diskusi 'Optimalisasi Pengelolaan Aset untuk Menunjang Pendapatan Asli Daerah', Minggu (7/4) di Aula Kelurahan Purwonegoro.

"Perlu ada pembenahan agar lebih optimal," kata Amrin menyayangkan belum tercapainya target realisasi tersebut. Menurutnya, perlu dilakukan  rapat bersama stakeholder membahas perparkiran. Seperti melibatkan Dishub, pengelola parkir, dan BKAD.

"Pihak yang terlibat dalam perparkiran perlu upaya bersama mengingkatkan pe ndapatan. Ini serius mengingat kota Purwokerto sering dibuat bercandaan 'Kota Seribu Parkir'," kata Amrin.

Selain Amrin, narasumber dalam diskusi tersebut adalah Ahmad Sabiq (akademisi Fisip Unsoed) dan Bambang Hariyanto (Ketua Komisi C DPRD Provinsi Jawa Tengah). Diskusi yang digelar Minggu sore merupakan kelanjutan dari diskusi dengan tema serupa yang sudah digelar di Heterospace Bakorwil III, beberapa hari sebelumnya.

"Acara seperti ini untuk menggugah kesadaran politik masyarakat untuk turut partisipasi dalam pemanfaatan aset agar lebih optimal. Harapannya tidak ada aset pemerintah yang mangkrak, menganggur," kata pria yang akrab disapa BHB ini.

Sementara itu, Ahmad Sabiq dalam paparannya mencontohkan pengelolaan aset di Belanda. Di sana, kata Sabiq tidak ada aset yang tidak termanfaatkan.

"Pengelolaan aset bila dilakukan dengan model kerjasama misalnya pelibatan melalui pemberdayaan masyarakat atau keterlibatan swasta," kata Sabiq.

Acara yang dimulai sekitar pukul 14.30 berlangsung dengan gayeng. Acara diakhiri pukul 16.30 wib setelah dilakukan tanya jawab. (Hwo)

Penulis: Hawi

Editor: Ismer

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh