Lingkar Purwokerto

Buku Babad Banyumas Karya Guru Besar UMP Prof Sugeng Kembali Dilaunching

Jumat, 24 Maret 2023 pukul 19.05

Buku Babad Banyumas Karya Guru Besar UMP Prof Sugeng Kembali Dilaunching

Suara Purwokerto - Banyumas Institute Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) bekerja sama dengan SIP Publising Purwokerto dan Program Studi Pendidikan Sejarah UMP gelar diskusi dan peluncuran buku Babad Banyumas Versi Mertadiredjan dan Genealogi Dinasti Banyumas yang bertempat di Ruang Sidang Baru (RSB) lantai 2 FKIP UMP.
Acara tersebut diselenggarakan pada Senin (20/3/2023), dihadiri oleh Wakil Dekan I FKIP UMP Dr. Saefurrohman PhD, Ketua Banyumas Institute UMP sekaligus penulis buku yakni Prof Dr Sugeng Priyadi MHum, perwakilan Bupati Banyumas dan Dinas Pendidikan Banyumas, kaprodi Pendidikan Sejarah UMP, serta Guru MGMP Sejarah se-Banyumas.
Dalam sambutannya, Ketua SIP Publishing, Indra Defandra mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Prof Sugeng untuk menerbitkan buku-buku di SIP, hal itu mampu membesarkan nama penerbitan tersebut seiring dengan karya-karya penulis yang cukup fenomenal.
Sementara itu, Wakil Dekan I FKIP UMP Dr Saefurrohman PhD berharap buku yang ditulis oleh Prof Sugeng mampu sampai dengan tepat kepada seluruh pembacanya.
"Semoga siswa-siswi maupun tenaga pendidik yang membaca baik di tingkat sekolah dasar, menengah, maupun perguruan tinggi mampu memperoleh pemahaman lebih mendalam mengenai sejarah Banyumas," jelasnya. 
Lebih lanjut, Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Banyumas Agus Anggraito AP MSi mengingatkan untuk tidak melupakan dan meninggalkan sejarah. Dengan sejarah bisa mengetahui berbagai permasalahan yang telah terjadi sekaligus solusi alternatifnya.
Dengan sejarah kita juga dapat meneladani karakter positif dari pada pendahulu. Seperti halnya buku Babad Banyumas versi Martadiredjan ini yang sarat akan norma dan nilai yang relevan untuk diaktualisasikan dalam kehidupan masa kini," jelasnya.
Dalam sesi diskusi, Prof. Sugeng bercerita bahwa semasa kuliah ia tak sengaja masuk jurusan Pendidikan Sejarah, namun justru hal itu yang mengantarkannya menjadi guru besar ilmu sejarah seperti saat ini juga membuatnya menjadi penulis buku Babad Banyumas dengan beragam versi

Penulis: Parsito Tommy

Editor: Andi Ismer

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh