Profil

Tongkat Pora Sambut Tim Penilai Pramuka

Senin, 1 Juni 2015 pukul 11.27

Suara Purwokerto -Sambutan adat mewarnai penerimaan Tim Lomba Kwarcab Tergiat Tingkat Kwarda 11 Jawa Tengah di Kwarcab Banyumas, Minggu (31/5) di Pintu Masuk Sanggar Bakti Pramuka (SBP) Purwokerto Jl. Suharso No. 58 Purwokerto.

Anggota Tim yang berjumlah 6 orang dipimpin Ketua Tim Kak Toro Mardhy Saputro didampingi anggota yaitu Kak Djumadi Sudarmo, Kak Eko Agustini Pramukawati, Kak Aditya Wicaksono, Kak Meta dan Kak Sugiono harus berhenti didepan pintu gerbang mendapat sambutan adat dari Pramuka Penegak dan Pandega Kwarcab Banyumas.

Penyambutan pertama oleh Komandan Ubaloka yang melaporkan kondisi di lingkungan SBP Kwarcab, kemudian masih dalam ketertegunan satu persatu tim membasuh tangan dengan air bunga, baru memasuki SBP dibawah terowongan tongkat pora yang dibawakan oleh Pasukan Tunas Muda.

Tongkat pora menjadi tradisi Kwarcab Banyumas tidak hanya untuk penyambutan tamu, tetapi juga dalam kegiatan lain seperti kematian aktifis pramuka juga acara pernikahan pengurus DKC dengan adat munggah masa.

Didalam rangkaian kegiatan ini, tembang macapat dan iringan calung mewarnai prosesi penjemputan tim untuk memasuki sanggar dimana penilaian aktifitas kwarcab selama kurun waktu tahun 2014 dilaksanakan.

Ketua Kwarcab Banyumas Kak Ir Didi Rudwianto, SH, Msi mengatakan tradisi adat ini, dilaksanakan selain untuk membuat tradisi juga sebagai inovasi sekaligus memberi kesempatan kepada pramuka penegak dan pandega ikut berpartisipasi dalam penilaian. Sebenarnya ini, direncanakan hanya dua hari sebelum lomba, waktu rapat evaluasi penyiapan penyambutan, perwakilan dari DKC mempunyai ide untuk penjemputan maka inilah hasilnya katanya.

Lebih lanjut Didi mengatakan pada penilaian kali ini, Kwarcab Banyumas akan mempertahakan prestasi tergiat untuk yang ke 28 kalinya sejak Tahun 1988. Prestasi tahun lalu Tergiat I Bidang Organisasi dan Hukum, Tergiat I Bidang Binamuda, Tergiat II Bidang Binawasa serta Tergiat II Bidang Humas dan Pengabdian Masyarakat serta Tegiat III Bidang Keuangan, usaha dan Sarana Prasarana. Sebelumnya kelima bidang yang dilombakan, kita mendapatkan penghargaan, pada penilaian kali ini dengan kerja keras semua komponen Pramuka Banyumas kita mencoba untuk mempertahankan lanjutnya.

Penulis: ist

Editor: and

Berita Terkait

Suara Purwokerto adalah portal berita terpercaya yang menyajikan informasi terkini tentang berbagai topik penting di kawasan Purwokerto, Banyumas, Purbalingga, dan Cilacap. Dapatkan berita terbaru mengenai peristiwa lokal, ekonomi, politik, budaya, hiburan, dan wisata. Kami memberikan informasi yang relevan dan up-to-date setiap harinya, mulai dari berita nasional hingga cerita-cerita inspiratif yang hadir dari masyarakat sekitar.

Sebagai portal berita yang fokus pada perkembangan daerah, kami menghadirkan berita Purwokerto yang mencakup segala aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari wisata yang mempesona di Jawa Tengah, kebijakan pemerintah yang berdampak langsung pada kehidupan warga, hingga berita-berita hiburan yang menghibur. Suara Purwokerto berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya bagi pembaca di seluruh Indonesia.

Selain menyajikan berita-berita lokal, Suara Purwokerto juga menjadi tempat bagi kolom opini, artikel budaya, serta liputan mendalam tentang kehidupan sosial dan politik di Indonesia. Dengan berita hari ini yang selalu up-to-date, kami memastikan pembaca selalu mendapatkan informasi yang berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari mereka. Ikuti terus perkembangan terbaru dan jadilah bagian dari komunitas pembaca setia kami di Suara Purwokerto.

Copyright ©2025 Suara Purwokerto. All Rights Reserved

Version: 1.24.3-U6lcAOuZkHeVtLy5qfeFh